fitur air purifier



Fitur-fitur pada Air Purifier
Tanpa mengetahui fitur-fitur utama yang terdapat pada Air Purifier yang berada di pasaran, anda tidak akan mendapatkan Air Purifier yang cukup bagus untuk kegunaan anda.

1. Efisiensi energi
Efisiensi energi pada perangkat Air Purifier dapat diukur dengan mempertimbangkan seberapa banyak tenaga yang di konsumsi oleh peralatan tersebut. Jika informasi mengenai tenaga yang dibutuhkan (watt) pada perangkat Air Purifier tidak tersedia, anda bisa dengan mudah melakukan perkalian antara jumlah dari voltase dengan jumlah dari ampere yang tersedia pada perangkat tersebut.
Anda bisa memilih opsi watt dari Air Purifier yang memiliki 50 watts hingga 200 watts. Semakin besar watt dari sebuah Air Purifier, maka akan semakin besar konsumsi daya yang digunakan.

2. ACH
ACH atau yang merupakan singkatan dari Air Changes per Hour merupakan karakteristik yang cukup penting dari Air Purifier. ACH melambangkan seberapa besar udara yang akan berganti pada ruangan tersebut tiap satu jam. Informasi mengenai ACH biasanya terletak di dekat informasi ukuran ruangan dari Air Purifier. Semakin besar ACH yang ada pada perangkat Air Purifier, maka akan semakin bagus Air Purifier.

3. CADR
CADR merupakan singkatan dari Clean Air Delivery Rate. Pengguna harus memperhatikan nilai dari CADR sebuah Air Purifier sebelum benar-benar membeli perangkat ini. Pihak manufaktur pun tidak asal dalam memberikan CADR pada perangkatnya karena terlebih dahulu harus melalui ters yang dilakukan oleh pihak Association of Home Appliance Manufacturers atau AHAM. Semakin besar nilai CADR dari perangkat tersebut, maka akan semakin efektif sebuah Air Purifier dalam menjernihkan udara.

4. Pergantian filter
Sebelum membeli Air Purifier, terlebih dahulu anda pertimbangkan mengenai pembelian spare part dari perangkat tersebut, terutama pergantian filternya. Anda harus membeli Air Purifier yang bisa untuk diganti. Selain itu, pastikan jika harga dari filter yang anda gunakan cukup murah. Dengan harga filter yang mahal, anda akan menghabiskan banyak dana ke depannya dan itu akan cukup merugikan anda.

0 Komentar untuk "fitur air purifier"

Back To Top