Jenis-jenis Air Purifier
Seperti
yang telah kami jelaskan diatas bahwa Air Purifier juga memiliki jenis-jenis
yang berada di pasaran. Lalu apa perbedaan dari jenis-jenis Air Purifier
tersebut? Simak penjelasan kami dibawah ini.
1. Air Purifier dengan filter ionizer
Filter
ionizer merupakan filter yang paling populer pada air purifier. Filter ini
merupakan filter yang memiliki saringan paling lemah diantara tipe-tipe
lainnya. Tidak seperti tipe lainnya, filter jenis ini tidak menghilangkan
polusi pada rumah/ruangan milik anda. Bahkan, Air Purifier jenis ini membuat
polusi di dalam rumah semakin bertambah dengan adanya kotoran yang terkadang
keluar dari dalam mesin ini.
Jika
anda pengguna mesin ini, anda sepertinya harus membeli vacuum cleaner untuk
membersihkan debu-debu yang dihasilkan. Filter ini mampu menjadikan bau pada
ruangan menjadi netral sehingga bau tak sedap pada ruangan akan hilang.
2. Air Purifier dengan filter HEPA
Jika
anda tidak ingin membeli vacuum cleaner dan menginginkan Air Purifier yang
lebih canggih, anda bisa menggunakan Air Purifier yang menggunakan filter HEPA
dibandingkan dengan menggunakan filter ionizer. Dengan menggunakan filter HEPA,
perangkat penjernih udara pada ruangan ini mampu menghilangkan polusi yang ada
pada udara dan bau tak sedap pada ruangan. Filter tersebut mampu menyaring
udara-udara tak sedap dan polusi dengan baik. Setelahnya udara yang telah
disaring akan di keluarkan kembali dalam bentuk udara yang lebih bersih dan
segar.
Filter
HEPA pada Air Purifier
Meski
begitu, filter HEPA tidak bisa menyaring partikel-partikel kecil yang ada pada
ruangan. Jika anda ingin mendapatkan udara yang lebih bersih lagi, anda bisa
membeli Air Purifier yang memiliki kombinasi filter HEPA dan ionizer.
3. Air Purifier dengan filter Karbon
Aktif
Untuk saat ini filter karbon aktif menjadi salah satu filter
yang cukup populer diantara beberapa filter yang ada. Filter ini sangat bagus
untuk bisa menghilankan bau tak sedap dalam sekejap, serta menghilangkan polusi
dalam jumlah yang besar. Bagaimanapun juga, filter ini tidak bisa digunakan
untuk menghilangkan bulu hewan peliharaan yang ada di udara dengan mudah.
Filter karbon aktif pada Air Purifier
Beberapa perusahaan manufaktur telah melakukan kombinasi
antara filter karbon aktif dengan filter HEPA agar kinerja Air Purifier menjadi
lebih meningkat.
4. Air Purifier dengan filter
anti-bakterial
Jenis yang terakhir adalah jenis Air Purifier yang sangat
cocok bagi anda yang sangat gelisah, khawatir ataupun peduli terhadap efek yang
mampu ditimbulkan oleh bakteri dan kuman. Filter anti-bakterial ini sangat
penting bagi Air Purifier. Biasanya alat penjernih udara ini terdapat pada
tempat penitipan anak yang mungkin sangat banyak terdapat kuman karena
aktivitas anak yang terlalu variatif dan anak-anak sendiri memiliki daya tahan
tubuh yang rentan terhadap serangan kuman dan bakteri.
Air Purifier dengan filter ini sangat efektif dalam
menghilangkan kuman dan juga bakteri. Mungkin sangat jarang Air Purifier dengan
filter ini terdapat di dalam rumah-rumah pribadi. Untuk kinerja yang lebih
baik, ada kalanya jika filter ini di kombinasikan dengan filter HEPA.
0 Komentar untuk "Jenis Air Purifier"